Setelah Anda mengunggah lembar Aksi Nyata, tim platform Merdeka Mengajar akan melakukan proses validasi dengan kriteria sebagai berikut:
1. Pastikan Aksi Nyata Anda tidak mengandung unsur plagiarisme atau kemiripan dari sisi laporan, deskripsi, dan refleksi dengan Aksi Nyata milik rekan guru lain. Kerja sama dengan rekan sejawat boleh dilakukan, namun ceritakanlah apa yang Anda lakukan dan tuliskan refleksi pembelajaran secara personal karena merupakan hal yang penting dalam pembelajaran.
2. Pastikan Aksi Nyata Anda sesuai dengan panduan yang tertera pada tiap topik Aksi Nyata yang Anda pilih. Panduan tersebut bisa Anda lihat saat akan memilih topik Aksi Nyata. Klik Baca Rincian, maka panduan akan muncul.
3. Pastikan aktivitas yang dilakukan sesuai dengan topik Aksi Nyata yang dipilih.
4. Pastikan Anda memuat dokumentasi dalam melakukan Aksi Nyata.
5. Menerima minimal satu umpan balik dari objek Aksi Nyata, sesuai dengan Aksi Nyata yang dilakukan dan mencantumkannya di dalam dokumen Aksi Nyata. Lihat contohnya di sini.
Hasil validasi dapat dipantau secara mandiri melalui status sertifikat pada halaman Topik Pelatihan Mandiri.
Lulus Validasi - Unduh Sertifikat Pelatihan Mandiri
Bagi Anda yang dinyatakan lulus validasi, Anda akan mendapatkan sertifikat Pelatihan Mandiri dengan cara berikut:
1. Klik Lihat Sertifikat
2. Silakan isi data diri Anda dengan klik Lengkapi
Perlu diketahui!
Pastikan Anda mengisi data diri dengan benar sebelum menyimpan data dan mengunduh sertifikat. Sebab, data sertifikat yang sudah disimpan dan diunduh TIDAK BISA DIUBAH.
3. Isi data diri sebagai berikut:
- Akun belajar.id
- Nama lengkap
- Nomor Induk Pegawai (NIP)
- NUPTK
- Tempat lahir
- Tanggal lahir
- Jabatan
- Unit kerja
Perlu diketahui!
Bagi Anda yang belum memiliki Nomor Induk Pegawai (NIP) dan NUPTK, maka Anda boleh mengosongkan bagian tersebut. Namun pastikan untuk mengisi data diri lainnya.
Pastikan Anda menyetujui pernyataan bahwa data diri yang Anda isi adalah benar dengan memberi tanda centang, lalu klik Simpan
4. Unduh sertifikat dengan klik Unduh
Tidak Lulus Validasi - Perbaiki Aksi Nyata
Bagi Anda yang belum lulus validasi, Anda akan diminta untuk memperbaiki Aksi Nyata Anda dan mengunggah kembali ke platform Merdeka Mengajar untuk divalidasi ulang. Berikut caranya:
1. Klik Baca saran perbaikan
2. Anda akan mendapatkan pesan/alasan mengapa Aksi Nyata Anda tidak lulus validasi.
- Jika hasil validasi menyatakan adanya indikasi plagiasi, maka Anda wajib melakukan perbaikan Aksi Nyata. Silakan perbaiki Aksi Nyata sesuai saran, kemudian unggah kembali Aksi Nyata yang sudah diperbaiki dengan klik Perbaiki Aksi Nyata untuk divalidasi ulang.
- Jika hasil validasi Aksi Nyata Anda menunjukan kurangnya dokumentasi, umpan balik, atau ketidaksesuaian aktivitas dengan topik Aksi Nyata, maka Anda memiliki dua opsi yang bisa dilakukan, yaitu:
- Perbaiki Aksi Nyata sesuai saran, kemudian unggah kembali Aksi Nyata yang sudah diperbaiki dengan klik Perbaiki Aksi Nyata untuk divalidasi ulang, atau
- Ajukan banding jika merasa Aksi Nyata Anda sudah sesuai dengan panduan dan kriteria kelulusan, seperti menyertakan dokumentasi dan umpan balik serta aktivitas yang dilakukan sudah sesuai dengan topik Aksi Nyata yang dipilih. Cara pengajuan banding bisa Anda lihat di sini.
3. Pastikan Anda mengunggah Aksi Nyata dalam format PDF maksimal 10 MB. Kemudian isi data lembar Aksi Nyata berikut:
- Judul Aksi Nyata
- Ceritakan secara singkat Aksi Nyata yang Anda lakukan
- Apa pembelajaran yang Anda dapatkan saat melakukan Aksi Nyata
- Beri tanda centang untuk menyetujui pernyataan bahwa Aksi Nyata yang Anda unggah adalah benar hasil karya pribadi.
Setelah itu, klik Kumpulkan
Setelah itu, Anda dapat menunggu Aksi Nyata Anda diproses untuk validasi kembali.
Tanya Jawab Seputar Validasi Aksi Nyata
Boleh saja mengerjakan Aksi Nyata bersama rekan Anda, namun Anda harus memperhatikan hal-hal berikut:
- Aksi Nyata tetap dikerjakan secara mandiri dengan kalimat sendiri terutama di bagian refleksi karena merupakan pembelajaran yang sifatnya personal.
- Pastikan laporan, deskripsi, dan refleksi Aksi Nyata milik Anda tidak memiliki kemiripan dengan rekan guru lain.
Silakan baca informasi selengkapnya di artikel Mengapa Aksi Nyata Saya Belum Divalidasi?.
Tidak ada batasan maksimal dalam melakukan perbaikan Aksi Nyata. Anda bisa memperbaiki Aksi Nyata setiap kali dinyatakan tidak lulus validasi hingga berhasil lulus dan mendapatkan sertifikat.
Perlu diketahui, data sertifikat tidak bisa diubah. Maka dari itu, pastikan Anda mengisi data sertifikat dengan baik dan benar sebelum menyimpan data dan mengunduh sertifikat.
Komentar
66 comments
Selamat siang Bapak Budiyanto,
Pertanyaan Anda telah kami jawab melalui tiket dengan nomor #915144, silakan lakukan pengecekan pada email Anda. Terima kasih
Belajar menyimak panduan yang diberikan, semoga bisa ikut berbagi juga.
Selamat sore Tim PMM.
Aksi nyata saya pada topik merdeka Belajar diminta perbaiki dengan saran perbaikan tidak ada dokumentasi kegiatan padahal saya sudah melampirkan dokumentasi kegiatan dalam aksi nyata saya. Saya kemudian melakukan banding lebih kurang 3 Minggu yang lalu. Sampai saat ini belum ada hasilnya.
Kira kira kapan keluar hasilnya mengingat setiap saat saya men cek di platform merdeka mengajar tidak ada perubahan apapun, masih menunggu hasil validasi
Terima kasih
Saya melakukan kesalahan dalam pengisian data diri untuk mencetak sertifikat. Kesalahannya di nama saya. Apa yang harus saya lakukan?
Agak sulit, cuma pasti bisa.
Hallo team PPM
saya sudah input data diri untuk sertifikat namun sertifikat masih belum bisa diDownload. Apakah masih ada proses atau memang masih menunggu Informasi Berita dr email?atau gimana ya?
Selamat siang Ibu Loper,
Pertanyaan Anda telah kami jawab melalui tiket dengan nomor #1136016, silakan lakukan pengecekan pada email Anda. Terima kasih
Assalamu'alaikum pak mohon utk aksi nyata saya dgn judul mengapa kurikulum perlu di ubah. Tlg di batalkan pak sebab saya salah masukkan file
Yg saya masukkan file org lain krn judulnya sama di penyimpanan HP saya 🙏🙏
Mohon utk di tindak lanjuti
Selamat pagi Ibu Melissa Saila Is,
Pertanyaan Anda telah kami jawab melalui tiket dengan nomor #1246266, silakan lakukan pengecekan pada email Anda. Terima kasih
Selamat pagi, mohon maaf untuk aksi nyata punya saya mengapa sampai sekarang masih belum divalidasi. Kira - kira harus menunggu berapa lama lagi ya?
Selamat siang Ibu Siti nurjanah,
Pertanyaan Anda telah kami jawab melalui tiket dengan nomor #1307232, silakan lakukan pengecekan pada email Anda. Terima kasih
Selamat pagi tim PMM, mohon untuk aksi nyata saya dengan judul MENGAPA KURIKULUM PERLU DIUBAH tolong dibatalkan pak, sebab saya salah upload file, yang saya masukkan file org lain. Mohon bantuannya ya pak/ibu admin PMM
Selamat Pagi Bpk. Erwin
Kami infokan bahwa Aksi nyata yang telah diunggah tidak dapat diubah. Anda dapat menunggu hasil validasi. Jika Aksi Nyata yang telah diunggah tidak sesuai, maka hasil validasi tidak akan lulus. Selanjutnya, Anda dapat mengunggah kembali aksi nyata yang sesuai.
Terima kasih.
Selamat siang Tim PMM
Mohon informasinya terkait 2 sertifikat pelatihan mandiri tidak dapat diunduh karena ada notifikasi "Sertifikat baru dapat diunduh setelah data diri Anda selesai dimuat". Biasanya setelah memasukkan data diri sertifikat bisa langsung diunduh
Selamat sore Bapak/Ibu I Putu Eka Dharmayudha,
Pertanyaan Anda telah kami jawab melalui tiket dengan nomor #1352614, silakan lakukan pengecekan pada email Anda. Terima kasih
Selamat malam Bapak/I, mohon bantuan bapak/I terkait sertifikat dimana link saya bisa dapatkan.🙏🙏🙏
Selamat sore Ibu Lastina Laia,
Pertanyaan Anda telah kami jawab melalui tiket dengan nomor #1359933, silakan lakukan pengecekan pada email Anda. Terima kasih
Selamat sore min
Sertifikat saya baru muncul, saya input data. Ternyata swtelah saya cek saya keliru 1 huruf di sekolah. SDS Eka Tjipta Gajaru. Yang benar adalah SDS Eka Tjipta Gaharu.
Bagaimana cara mengubahnya min? Serrifikat blm bisa diunduh baru input data lalu simpan
Selamat pagi tim PMM. Mohon informasinya, mengapa sertifikat aksi nyata saya terkait SEMANGAT GURU 3 sudah di telaah tetapi tidak muncul sertifikat. Aksi nyata ini saya ajukan 1/2 bulan lalu
Terima kasih
Sangat lama menunggu hasil validasi aksi nyata,
tolong diperbaiki sistem validasinya atau perbanyak jumlah penelaahnya.
(kami lelah menunggu, dan belum tentu lolos)
Memang cukup disayangkan, semua elemen dalam platform ini sudah bagus, hanya proses validasi yang memakan waktu lama, bahkan salah satu aksi nyata saya ada yang mencapai 2 tahun. Mungkin perlu di fikirkan solusi terbaiknya. Apalagi sekarang ada penilaian kinerja, yang salah satunya harus menyertakan sertifikat sebagai bukti kinerja. Maka tentunya akan menghambat ke hal lain yang berkompeten.
Mohon maaf tim PMM, ijin bertanya.
Saya sudah melakukan semua sesuai saran perbaikan pada topik Kurikulum Merdeka dan Profil Pelajar Pancasila. Berapa lama lagi saya harus menunggu proses validasi ? Saya berharap agar bisa lulus dan mendapatkan sertifikat. Terimakasih.
yang terhormat tim pmm, mohon info aksi nyata kami dari bulan desember akhir sampai sekarang belum mendapat respon, apakah masih ada kemungkinan sertifikat keluar pada semester ini, terkait dengan bukti dukung pengelolaan kinerja kami? jika memang ada yg harus diperbaiki kami akan segera memperbaiki aksinyata kami tapi statusnya masih menunggu validasi terus jadi kami mohon infonya
Mengapa satuan pendidikan Masi perlu mendaftar kurikulum merdeka
Selamat Siang Tim PMM, mohon ijin konfirmasi
Kenapa Untuk Aksi Nyata yang sudah ditelaah dan dinyatakan lolos, akan tetapi sertifikat dalam proses dan tak kunjung terbit lebih dari 10 hari?. Mohon penjelasannya. Saya ada 2 topik pelatihan
Selamat mlm....
Tolong dong hasil banding saya jika tidak sesui harap di batalkan.
Agar supaya saya dapat memperbaikinya.
Terimakasih
selamat pagi Tim PMM. Mohon bantuanya untuk edit biodata di kolom isi lengkapi data ketika sudah mendapat sertifikat, karena saya salah dalam penginputan nomer induk pegawai 🙏🙏🙏🙏
Terimakasih🙏🙏🙏🙏🙏
mohon info edit biodata yg ketika sertifikat sudah muncul bagaimana ?
Please sign in to leave a comment.