Perlu diketahui!

  • Sistem masih akan membuka akses tahap pelaksanaan dan penilaian kinerja jika terjadi kendala pada tahapan pengelolaan kinerja di periode pertama (Januari - Juni).
  • ⁠⁠Apabila tidak ada kendala pada periode pertama, disarankan pengelolaan kinerja periode pertama sudah diselesaikan sebelum memulai perencanaan kinerja periode kedua di bulan Juli agar prosesnya tidak mengganggu tahapan di periode kedua.
  • Apabila terdapat kendala pada periode pertama, silakan akses Panduan Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah dan Pengelolaan Kinerja Guru. Jika kendala belum terselesaikan silakan klik Pusat Bantuan di pojok kanan bawah halaman Anda dengan mencantumkan deskripsi kendala dan dukungan dokumen/tangkap gambar terkait kendala tersebut.
  • Menyelesaikan tahapan sesuai dengan periode yang telah ditentukan akan memberikan keuntungan bagi guru dan Kepala Sekolah termasuk mengoptimalkan proses selanjutnya yang terkait dengan hasil dari pengelolaan kinerja.

Penetapan Predikat Kinerja Guru merupakan tahap akhir dalam Pengelolaan Kinerja Guru. Pada tahap ini, Kepala Sekolah sebagai Pejabat Penilai Kinerja memiliki peran untuk melakukan Penetapan Predikat Kinerja Guru setelah Kepala Dinas Pendidikan menetapkan Predikat Kinerja Organisasi untuk Satuan Pendidikan yang di bawah wewenangnya.

Pada halaman Panduan Penetapan Predikat Kinerja, Kepala Sekolah akan memperoleh Predikat Kinerja Organisasi untuk Satuan Pendidikannya berdasarkan rekomendasi dari Kemendikbudristek bersama Dinas Pendidikan. Predikat tersebut mencakup: Istimewa, Baik, Butuh Perbaikan, Kurang, hingga Sangat Kurang. Setelah Anda memahami Penetapan Kinerja Organisasi untuk Satuan Pendidikan yang berada di bawah kewenangan Anda, Anda dapat memulai proses Penetapan Predikat Kinerja Guru. Inforamsi lebih lanjut tentang Cara melakukan Penetapan Predikat Kinerja Guru dapat kunjungi artikel di sini.

Sebelumnya
Selanjutnya
33041299207449

Komentar

14 comments

  • Ngadiran

    Terima kasih penjelasanya, ini sangat bermanfast buat kami.
    Tgl 3 Juni kami kirim hasil penilaian kinerja guru ke Dinas Pendidikan. Tapi sampai hari ini kami belum mendapatkan Penetapan Predikat Kinerja Organisasi.
    Apa yang harus kami lakukan?

    0
  • Sehabudin,S.Pd

    Terima kasih , informasi tersebut di atas sangat membantu saya dalam melakukan kegiatan penetapan predikat kinerja di satuan pendidikan yang saya ampu.

    0
  • Nur Asriani

    terima kasih atas penjelasan yang dibagikan.

    Tgl 25 Juni sudah mendapatkan predikat kinerja organisasi, namun tidak dapat mengirim hasil predikat kinerja ke guru.
    selalu gagal dan coba lagi selama 3 harian ini.
    apakah memang ada kendala teknis?
    mohon solusi.

    0
  • Supriyanto

    gagal terus ketika mengirim nilai ke guru

    0
  • JUNITA, S.Pd

    persoalan yang sama, ketika kirim ke guru "gagal kirim ke guru, coba lagi" , bagaimana cara mengatasi masalah tersebut

    0
  • Prasojo

    sama bu, adakah solusinya? terakhir ngirim ke guru tgl berpa ya?

    0
  • Suwignyo

    predikat kinerja organisasi dan KS sudah ditetapkan dinas, penetapan predikat kinerja guru sudah ditetapkan, tapi proses kirim Predikat Kinerja ke guru selalu gagal... adakah solusinya?

    0
  • Sonyfiffandy

    Untuk perbaikan dapodik bagian mana? Kasus Ekinerja kami.

    Kasus 1 : Guru sudah masuk mutasi kelembaga kami 2014 namun sampai saat ini tidak muncul di ekinerja LIST Pegawai/bawahan.
    Kasus 2 : 1 guru sudah mutasi keluar 2022 namun tetap tampil di ekinerja.

    Sudah syncron ekinerja berkali-kali tetap dg masalah tersebut.

    0
  • Lahaya12

    Selalu gagal dalam pengiriman penetapan kinerja ke guru, Mohon solusinya!!

    0
  • Welly Julita

    Terimakasih informasinya sangat membantu

    0
  • abdullah, S.Pd

    Terima kasih , informasi tersebut di atas sangat membantu saya dalam melakukan kegiatan penetapan predikat kinerja di satuan pendidikan yang saya pimpin

    0
  • YANTO SURYANTO

     ketika kirim ke guru "gagal kirim ke guru, coba lagi" , bagaimana cara mengatasi masalah tersebut

    0
  • YANTO SURYANTO

    0
  • Sahdi92

    Terima kasih sangat bermanfaat dan membantu dalam penyelesaian.

    0

Please sign in to leave a comment.

Powered by Zendesk