Rapor Pendidikan hadir bagi satuan pendidikan dan pemerintah daerah sebagai acuan dalam mengidentifikasi masalah, merefleksikan akarnya, dan membenahi kualitas pendidikan secara menyeluruh. Kepala satuan pendidikan dan pendidik dapat meningkatan kualitas pembelajaran di satuan pendidikan masing-masing melalui proses belajar dari rekomendasi ‘inspirasi-benahi’ di Rapor Pendidikan. 

Untuk mempermudah pendidik mengakses topik belajar prioritas untuk satuan pendidikannya, kini Rekomendasi Belajar berbasis Rapor Pendidikan hadir di Pelatihan Mandiri pada Ruang GTK. Pendidik didorong untuk memprioritaskan topik Pelatihan Mandiri yang direkomendasikan berdasarkan kebutuhan satuan pendidikan berbasis data dari Rapor Pendidikan. Hal ini sejalan dengan PermenPAN-RB bahwa pengembangan kompetensi ASN harus sesuai dengan kebutuhan organisasinya.

Rekomendasi Belajar berbasis Rapor Pendidikan berkesempatan mendorong guru untuk mengembangkan diri sesuai kebutuhan Satuan Pendidikan

Untuk mengakses Rekomendasi Belajar berbasis Rapor Pendidikan, pastikan Anda sudah masuk/login ke Ruang GTK terlebih dahulu menggunakan akun belajar.id atau madrasah.kemenag.go.id. Informasi cara masuk/login ke Ruang GTK dapat Anda lihat di sini.

Untuk mengakses Rekomendasi Belajar berbasis Rapor Pendidikan, silakan perhatikan langkah-langkah di bawah ini. 

1. Buka menu Pelatihan Mandiri pada laman Beranda Ruang GTK.

2. Selanjutnya, gulir layar perangkat Anda ke bawah dan temukan bagian Rekomendasi Belajar "untuk Anda " Pilih salah satu topik

Rekomendasi belajar111.png

3. Temukan Inspirasi untuk menunjang indikator yang perlu ditingkatkan di satdik Anda

isi.jpg

Sebelumnya
Selanjutnya
22994039429273

Komentar

10 comments

Please sign in to leave a comment.

Powered by Zendesk